|
Gunung Salak |
Gunung Salak merupakan sebuah gunung yang terletak di Jawa Barat dengan puncak ketinggian mencapai 2.211 meter, Yakni melingkupi 2 kabupaten yaitu Sukabumi dan Bogor dan termasuk dalam Taman Nasional Gunung Halimun.
Gunung yang terkenal dengan cerita mistisnya yaitu Kecelakaan Pesawat super canggih Sukhoi Superjet 100 buatan Russia pada tahun 2012 yang telah menewaskan seluruh penumpang berjumlah 45 orang. Hingga kini masih belum bisa dipastikan penyebab utama jatuhnya pesawat tersebut.
Selain beberapa peristiwa jatuhnya pesawat juga terdapat peristiwa yang menewaskan 7 pendaki siswa STM Pembangunan pada tahun 1987 yang terperosok ke jurang di Curug Orok yang memiliki kedalaman sekitar 400 meter dari punggung gunung.
Menurut cerita masyarakat setempat dan juga beberapa pendaki yang menyebutnya sebagai Pasar Setan, Konon katanya penampakkan Pasar Setan seperti sering berhalusinasi dan melihat keramaian layaknya kita sedang berada dipasar dan juga benteng2 yang tak kelihatan milik kerajaan Prabu Siliwangi yang memiliki pusat kerajaan di Gunung Salak dan dijaga oleh macan2 gembong atau harimau.
Masyarakat percaya bahwa gunung Salak adalah tempat peristirahatan terakhir Prabu Siliwangi yang merupakan pendiri Kerajaan Pajajaran.
Misteri lain yang terkenal adalah misteri segitiga gunung yang dibentuk oleh Gunung Salak, Gunung Halimun dan Gunung Gede. Konon katanya ada enegri magnetis yang muncul di area segitiga ini.
|
Gunung Gede |
|
Taman Nasional Gunung Halimun |
ADS HERE !!!